RADAR24.ID | LAMPUNG TIMUR — Badan penanggulangan bencana daerah (BPBD) Kabupaten Lampung Timur lakukan upaya pencegahan penyebaran Virus Covid-19, salahsatu upaya yang dilaksanakan yakni dengan melakukan penyemprotan disinfektan ke tempat tempat yang dianggap rawan penyebaran.
Kabid pencegahan dan kesiapsiagaan BPBD Lampung Timur, Titin Wahyuni mengatakan pelaksanaan giat pencegahan dilakukan secara rutin di titik titik yang dianggap rawan tempat berkumpul,
“Hari ini kami laksanakan penyemprotan di dua kecamatan dengan sasaran Fasilitas umum, Masjid, Sekolah dan pemukiman warga paska melakukan pesta hajatan” ujarnya, Rabu 02/09/2020 di Lokasi penyemprotan Melinting Lampung Timur.
Bersama Camat Melinting dan UPTD Kesehatan, BPBD menyemprotkan cairan disinfektan pada Masjid , Sekolah dan Pemukiman warga.
Sebelumnya , bersama Anggota Koramil, Polsek Labuhan Maringgai tim pencegahan juga melakukan penyemprotan di Sekolah, Masjid juga fasilitas umum (Fasum) lainnya.
“Dengan penyemprotan berkala yang dilakukan kami berharap, penyebaran covid-19 dapat di minimalisir dan tentunya kerjasama serta kesadaran masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan yang telah di sarankan oleh pemerintah agar di patuhi” Kata Titin.
Pewarta Agus Salim
Editor Abdul Jabar